Cara Bermain Hearts

 1. Ambil 1 pak kartu standar, beberapa pemain dan beberapa lembar kertas.  

Hearts adalah permainan yang menarik- Permainan ini bisa dimainkan 3-7 pemain, namun “4” adalah jumlah standar pemain. Hearts menggunakan 52 kartu normal (tanpa joker). Selain kartu Anda, Anda juga akan membutuhkan beberapa lembar kertas (atau sesuatu yang bisa ditulisi) dan pulpen untuk mencatat nilai Anda. Para pemain dibagikan kartu dengan jumlah yang sama – biasanya ada satu orang dalam lingkaran yang membagi sampai tidak ada kartu tersisa.

  • Pemain pertama biasanya adalah orang yang ditentukan sebelumnya atau dipilih dengan metode tertentu – Misalnya setiap pemain mengambil sebuah kartu secara acak kemudian pemilik kartu paling rendah itulah pemain pertama. Proses urutan permainan biasanya bergerak kearah kiri dari setiap pemain
  • Perlu dicatat, jika Anda bermain dengan lebih dari 4 pemain, Anda akan memiliki kelebihan kartu diakhir pembagian, yang disebut sebagai kartu “hole”. Saat Anda yakin semua pemain sudah memiliki jumlah kartu yang sama, buang kelebihan kartu tersebut dari permainan tanpa melihat kartu tersebut lalu kocok ke dalam dek sebelum giliran berikutnya 

 2. Mainkan “Trik” dengan mencoba “mengikuti pola” dari kartu yang terbuka. 

 Dalam Hearts, proses bermain dalam lingkaran, setiap pemain bermain dengan satu kartu dari tangan mereka setiap putaran, dan dibuka. Kartu-kartu dari satu “putaran” disebut “Trik”. Dalam istilah Hearts, siapapun yang bermain dengan kartu pertama dalam permainan disebut “Awal” permainan. Orang ini dapat memainkan kartu apapun yang dia inginkan (dengan pengecualian – lihat poin di bawah). Pemain mengikuti pemimpin ini harus bermain dengan pola kartu sama dengan kartu awal jika mereka memilikinya – jika tidak, mereka boleh memainkan kartu yang berbeda pola. 

3. Satu pengecualian untuk kartu awal bisa jadi apa saja adalah kartu awal “ tidak boleh Hati hingga Hati itu sudah “dihancurkan””. Hati akan hancur ketika pemain tidak bisa menyamakan dengan pola kartu awal dan kemudian bermain kartu Hati.  

4 Hindari melakukan trik dengan cara tidak mencoba untuk memainkan kartu dengan ranking tertinggi saat permainan. 

 Setelah semua pemain memainkan kartu, kartu dengan ranking tertinggi “Yang cocok dengan setelan kartu awal “menang” dan orang yang memainkannya akan mendapat semua kartu dalam permainan dan meletakkan kartu-kartu itu dalam keadaan tertutup di depan mereka hingga akhir giliran. Siapapun pemenang permainan, akan memimpin di permainan selanjutnya-mainkan proses ini hingga semua pemain tidak memiliki kartu lagi di tangan. Seperti yang kita lihat di bawah, “biasanya Anda “tidak” ingin memenangkan permainan”.
  • Di setiap pola kartu, Kartu akan diperingkatkan dari As (nilai tertinggi) dan terus berurutan ke bawah, dengan angka 2 adalah yang terendah. Sebagai contoh As Keriting adalah keriting paling tinggi diikuti King, Queen dan seterusnya
    • Jadi, misalnya jika orang yang memimpin permainan memainkan Queen Wajik dan kita memiliki As Wajik dan Lima Wajik di tangan kita, kita harus memainkan salah satu dari kartu Wajik ini. As akan menang karena itu kartu tertinggi dari pola kartu awal, namun Lima tidak akan menang melawan Queen. Di kebanyakan kasus, kita biasanya tidak ingin menang di putaran ini, maka kita akan keluarkan lima.

 5. Hindari Hati dan Queen Sekop. 

Dalam Hearts, sama seperti golf, setiap pemain ingin meraih jumlah poin “serendah” mungkin. Siapapun pemilik poin dengan nilai terendah dialah pemenangnya. Kartu yang memiliki poin adalah Hati (setiap kartu berharga 1 poin, tanpa terpengaruh nilai nominal kartu) dan Queen Sekop (berharga 13 poin). Hanya kartu itu yang memiliki poin. Sedangkan kartu lainnya tidak memiliki poin, jadi Anda dapat mengumpulkannya tanpa takut. Akan sulit dikatakan kapan pemain lain akan memainkan kartu Hati atau Queen Sekop setelah Anda, biasanya, “Anda ingin menghindari memenangkan trik, meskipun belum ada kartu berpoin yang dimainkan” . Ada “satu” pengecualian penting di akhir menghindari poin. Jika, dalam suatu giliran, pemain mengatur untuk mengumpulkan SEMUA poin dari putaran itu (Ini dinamakan “Shooting the Moon” atau “Running”), Dia akan mendapatkan skor 0 dan para pemain lain akan mendapatkan poin 26. Jadi, jika pemain dalam posisi kalah dan sudah mengumpulkan kartu berpoin sejauh ini, bisa jadi dia beresiko mendapatkan kartu-kartu Hati dan Queen Sekop. Jika dia berhasil, dia akan menang telak, tapi jika salah satu musuhnya memiliki satu saja kartu berpoin, maka ia akan kalah dengan skor yang buruk di putaran ini.   
 
6.  Hitung skor Anda di setiap akhir putaran. 
 
Ketika semua pemain sudah memainkan kartu terakhir mereka maka putaran permainan berakhir. Pemain akan melihat semua kartu yang mereka kumpulkan selama permainan dan menghitung poin mereka berdasarkan jumlah kartu dan poin yang mereka dapatkan. Seperti dicatat di atas, Setiap kartu Hati bernilai 1 poin dan Queen Sekop 13 poin. Pemain akan menambahkan skor mereka dari putaran terakhir serta jumlah poin dari putaran-putaran terakhir, dan akhirnya, pemain yang berada di kiri dari pemain urutan terakhir akan memulai permainan/putaran baru. .Mainkan terus permainan ini hingga salah satu pemain mencapai skor tertentu yang sudah disepakati (biasanya 100). Ketika salah satu (atau lebih) pemain sudah mencapai batas skor, permainan berhenti dan pemain yang memiliki skor terendah menang. 

Cara Bermain Poker, Permainan Kartu Paling Populer di Dunia Tanpa Berjudi -  Citizen6 Liputan6.com

Komentar

Posting Komentar